“Menjadi Program Studi yang Unggul dan Progresif dalam Pengembangan Ilmu Lingkungan untuk Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup Berbasis Sains, Teknologi dan Nilai Keislaman pada Tingkat ASEAN pada Tahun 2040.”
Lulusan sarjana Ilmu Lingkungan memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam mengindentifikasi, menganalisis dan memberikan strategi dalam pengelolaan lingkungan, baik di level industri atau pemerintah. Pada level industri, ahli lingkungan dapat bekerja sebagai manajer lingkungan untuk memastikan rencana dan pelaksanaan sistem manajemen lingkungan. Di level pemerintah, lulusan Ilmu Lingkungan dapat bertindak sebagai Analis, Pengendali, Pengawas, Pembinaan Lingkungan Lingkungan Hidup.
Lulusan sarjana Ilmu Lingkungan akan dibekali pengetahuan dan keahlian profesional dalam melakukan studi dan penyusunan dokumen lingkungan hidup seperti AMDAL, UKL-UPL, Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS), Daya Dukung dan Daya Tampung Lingkungan Hidup, Kajian Teknis (Air Limbah, Emisi, Limbah B3) serta dokumen lingkungan lain.
Lulusan sarjana Ilmu Lingkungan akan dipersiapkan memiliki keterampilan dalam pengelolaan dan analisis data berbasis spasial sehingga dapat bekerja pada berbagai lingkup studi dan kegiatan berbasis pengolahan data spasial.
Lulusan sarjana Ilmu Lingkungan juga akan didorong menjadi Wirausaha Lingkungan agar dapat memberikan solusi persoalan lingkungan dan mencipatakan peluang kerja.